Wednesday, December 4, 2013

Akankan Messi Pindah Ke Real Madrid

Berita Hangat - Messi digosipkan sedang bernegosiasi dengan Real Madrid 
Gosip mengejutkan menyeruak tentang masa depan Lionel Messi bersama Barcelona. Spekulasi yang berkembang, rival abadi Real Madrid, siap membajak anak emas Barcelona itu.




Menjadi hal yang lazim bila Madrid memiliki ambisi untuk merekrut Messi, melihat segudang rekor yang diciptakan pemain mungil tersebut. Paling mencolok, saat Messi berhasil mematahkan rekor gol pemain legendaris Madrid, Raul Gonzales.

Messi sudah membuat 324 gol dalam 388 laga selama memperkuat Barcelona di semua kompetisi. Jumlah gol tersebut melewati catatan gol, Raul yang mencetak 323 gol. Torehan tersebut tercipta pada September 2013 lalu.

Sebagai perbandingan, Raul butuh 16 tahun untuk mencetak 323 gol selama tampil di 741 laga. Sedangkan Messi hanya butuh 10 musim untuk mematahkan rekor gol 'Pangeran Madrid' itu. Produktivitas gol Messi bisa terus membengkak mengingat sang pemain kini masih berusia 26 tahun.

Karena itu, Madrid tidak main-main untuk merealisasikan impian mendatangkan Messi. Madrid siap mengucurkan dana segar sebesar 150 juta euro setera Rp2,25 triliun untuk memuluskan jalan Messi ke Santiago Bernabeu. Hal itu terungkap dari pembicaraan rahasia antara perwakilan Messi dan Madrid.

Diungkapkan media Spanyol, El Confidencial, Madrid sempat tergiur dengan tawaran dari perwakilan Messi. Langkah untuk mendapatkan Messi menjadi opsi Madrid bila gagal memperpanjang kontrak Cristiano Ronaldo menyusul alotnya negosiasi gaji.

Niat untuk memboyong Messi pun timbul setelah Madrid mulai putus asa mendapatkan Gareth Bale dari Tottenham Hotspur. Namun, melihat besarnya tawaran yang diajukan perwakilan Messi membuat Madrid mundur. Terlebih, setelah Madrid akhirnya mencapai kata sepakat dengan Ronaldo dan Bale.

Rumor mengenai kepindahan Messi sebelumnya sempat dihembuskan oleh agen pemain, Francois Gallardo. Menurutnya, ada seorang pemain Barcelona yang membelot ke musuh abadi, Real Madrid. Meski tidak menyebutkan nama pemain, dugaan pemain tersebut mengarah kepada Messi.

"Pekan depan, seorang pemain Barcelona akan ditawarkan ke Madrid. Karena pemain itu sudah tidak merasa dicintai di Barcelona. Namun, ketika Barcelona menyadarinya, itu sudah terlambat," kata Gallardo kepada Punto Pelota, November lalu.

Menyingkapi rumor tersebut, pendukung Barcelona sejatinya tidak perlu panik. Pasalnya, Messi telah bersedia bertahan di Nou Camp hingga 2018 setelah sang pemain meneken perpanjangan kontrak beberapa waktu lalu.

Bahkan, pemain jebolan Akademi La Masia itu telah menegaskan ingin bertahan di Barcelona hingga akhir kariernya. "Hak saya untuk memutuskan, memilih bertahan di Barcelona sampai pensiun."

"Dari pengamatan saya, Barcelona merupakan tim terbaik. Saya tidak bisa membandingkannya dengan tim lain, karena saya tidak mengetahui tim lainnya," sambung Messi beberapa waktu lalu.

Messi susul para pembelot Madrid?

Namun, andai Messi jadi pindah ke Madrid, dia akan menyusul 'pengkhianat' Barcelona seperti Luis Figo, Javier Saviola, dan Michael Laudrup. 3 pemain tersebut mengambil langkah berani menyebrang dari Barcelona ke Real Madrid.

Keputusan mereka hengkang ke kubu Madrid, jelas menyisakan kekecewaan mendalam bagi pendukung Madrid. Fans Barcelona pun tidak ragu menumpahkan kekesalan mereka di atas lapangan. Figo pernah mengalami peristiwa tidak mengenakkan buntut dari keputusannya memperkuat Madrid.

Di musim pertamanya saat memperkuat Madrid, Figo mendapat 'sambutan' luar biasa dari pendukung Barcelona kala melakoni El Clasico musim 2002. Tidak hanya mendapat cemoohan lemparan botol, pemain asal Portugal itu dilempar kepala babi saat hendak mengambil sepak pojok.

Dan beberapa waktu lalu, Figo mengungkap alasannya memilih hengkang dari Barcelona ke Madrid. Merasa sudah tidak dihargai Barcelona, membuat Figo memutuskan hengkang ke Santiago Bernabeu

"Saya tidak puas tentang bagaimana saya dihargai. Saya punya kesempatan dan tidak berpikir dua kali. Saya tidak selalu merasa menghargai untuk apa yang telah saya berikan kepada klub. Pergi dari Madrid akhirnya menjadi kenyataan," beber Figo.

Lantas, akankah Messi menjadi pengkhianat atau judas bagi Barcelona dengan menyebrang ke Madrid?

0 comments:

Post a Comment